Captain Barbershop

Rekomendasi Barbershop di Bekasi: Berani Coba Gaya Haircut Morrissey, Ikonik Banget!

Rekomendasi Barbershop di Bekasi menyediakan banyak model haircut yang bisa kamu coba, salah satunya potongan ala Morrissey, menarik banget kan?

Rekomendasi Barbershop di Bekasi – Gaya rambut pria selalu mencerminkan kepribadian kuat. Model rambut Morrissey terkenal dengan gayanya yang khas.

Gaya rambut Morrissey identik dengan rambut bagian atas yang panjang, seperti jambul, dan rambut samping yang pendek. Rambut bagian atas biasanya dibiarkan tidak rapi, tetapi bisa di Styling dengan baik menggunakan Pomade.

Potongan rambut Morrissey sangat cocok untuk orang dengan rambut tebal hingga sedang, lurus atau sedikit bergelombang. Potongan ini bisa menonjolkan bentuk garis rahang, tulang pipi, dan dagu.

Yuk lihat daftar rekomendasi gaya potongan Morrissey yang bisa kamu coba!

Baca juga: Rekomendasi Barbershop di Jakarta: Yuk Treatment Anti-Dandruff, Harga Mulai 100k!

Rekomendasi Barbershop di Bekasi: Daftar Gaya Haircut Morrissey 

Gaya Haircut Morrissey - Image: Pinterest
Gaya Haircut Morrissey – Image: Pinterest

1. Classic Morrissey 

Teman-teman yang ingin tampil seperti Steven Patrick Morrissey bisa mencoba gaya klasik ini.

Rambut bagian atas sering dibiarkan terangkat atau menonjol ke depan. Sedangkan rambut bagian belakang dan samping dipotong pendek namun tidak terlalu pendek.

Rekomendasi Barbershop di Bekasi bisa menjadi tempat tujuan, jika kamu ingin mendapatkan look Morrissey yang lebih alami!

2. Morrissey Dua Jari 

Gaya ini memadukan potongan rambut Morrissey dan teknik potong rambut dua jari.

Kamu bisa menggunakan teknik dua jari untuk menghaluskan rambut bagian bawah. Rambut bagian atas tetap diatur dengan gaya khas Morrissey.

3. Morrissey Gantung

Potongan rambut ini mirip dengan potongan Morrissey, yang mana rambut bagian atas dibiarkan panjang dan tergerai alami ke bawah.

Yang membedakan Potongan rambut gantung Morrissey adalah, tidak adanya gaya tertentu di bagian atas. Sebaliknya, rambut dibiarkan mengikuti garis alami kepala dan terurai ke depan atau ke samping untuk memberikan tampilan rileks dan natural.

4. Morrissey Depan Belakang 

Pada look selanjutnya, rambut dari depan hingga belakang dibiarkan panjang dan sedikit acak-acakan. Sedangkan rambut bagian samping lebih pendek namun tidak dicukur tipis.

Ingin coba style satu ini? Rekomendasi Barbershop di Bekasi menjadi lokasi yang wajib kamu kunjungi, kapster-nya profesional banget!

5. Slicked-Back Morrissey

Yang menarik dari gaya rambut ini adalah, rambut bagian atas tidak dibiarkan menonjol ke depan, melainkan disisir ke belakang. Style ini jelas membutuhkan penggunaan produk rambut yang tepat.

Nah kami rekomendasiin nih beberapa produk Pomade dari Captain Barbershop, mulai dari Captain Men’s Care Paste Pomade, Captain Men’s Care Water Based Pomade, dan Capten Men’s Care Clay Pomade, bisa digunakan untuk potongan rambut Morrissey-mu, dijamin lebih keren.

Pomade yang mengandung bahan Argan Oil, Ginseng Extract, dan Ceramide ini akan membantu kamu mendapatkan look lebih berkarakter, mirip dengan Morrissey.

Asal Usul Gaya Rambut Morrissey

Daftar Gaya Haircut Morrissey 
Gaya Haircut Morrissey – Image: Captain Barbershop

Potongan rambut Morrissey terinspirasi dari gaya rambut khas Steven Patrick Morrissey, vokalis band tahun 80-an The Smith. Legenda rock asal Inggris ini memiliki style khas yaitu panjang di bagian atas dan pendek di bagian bawah.

Morrissey berhasil memadukan gaya rambut Quiff dan Mohawk, sehingga menghasilkan style baru yang digandrungi pria di seluruh dunia. Gaya rambut ini tidak hanya menjadi Trend pada saat itu, namun masih populer hingga 4 dekade setelahnya.

Gaya Morrissey memancarkan kesan eksentrik, menjadikannya cocok bagi kamu yang memiliki sifat kreatif dan senang menginspirasi orang lain. Potongan rambut ini cocok buat kamu yang ingin bernostalgia, karena berasal dari era musik Post-Punk dan New Wave tahun 1980-an

Banyak sekali trend atau model rambut yang bisa kamu coba, rekomendasi Barbershop di Bekasi mempunyai banyak inspirasi model potongan rambut yang bisa kamu coba, salah satunya haircut ala Morrissey, reservasi sekarang!

Baca juga: Rekomendasi Barbershop di Jakarta Utara: Look Crew Cut, yuk Tampil Beda!

Lokasi Captain Barbershop di Bekasi:

Rasakan perawatan rambut dan grooming terbaik, segera kunjungi Captain Barbershop terdekat. Kami siap membantu Anda menemukan gaya yang paling cocok dengan kepribadian Anda. Jika ada pertanyaan, silahkan hubungi kami di 081280777736

Rate this post!

Nilai rata-rata 4.9 / 5. Jumlah vote: 77

No votes so far! Be the first to rate this post.

Share:

LAYANAN
KAMI